Ogah Makan di Malam Hari Tak Efektif Turunkan Berat Badan

TRIBUNNEWS.COM - Banyak yang menggunakan metode tidak makan malam untuk turunkan berat badan. Faktanya, cara ini akan sia-sia bila Anda tak tahu kunci utamanya.

Pada saat melakukan diet, ibarat mesin menyala yang membutuhkan bensin. Jika dalam sehari membutuhkan 40 liter bensin, tapi jika terlalu banyak mengisi, maka kelebihannya akan ditabung.

ilustrasi diet

“Prinsinya harus makan makanan yang bensinnya sedikit tapi mengenyangkan.”

Diet yang baik adalah bisa memilih makanan yang besar porsinya tapi bensinnya kecil atau kurang.

“Jangan melakukan sebaliknya memilih bensin yang besar tapi makanannya sedikit. Akibatnya, tidak mengenyangkan perut.”

Diet yang disarankan Grace adalah mengurangi gula, tepung, minyak. Akan berbeda pada saat minum air putih dan kopi.

“Minum segelas air putih tidak ada bensin atau kalorinya sama sekali. Namun, ketika mengonsumsi kopi yang diberi susu, gula, cream, maka nilainya sama saja dengan makan nasi sebanyak 1,5 gelas. Jadi, bensinnya banyak dan kandungannya sama dengan mengisi bensin.”

Begitu juga dengan makanan dari olahan tepung akan mengandung kalori lebih banyak, seperti, kue, roti, mie, camilan atau jajanan pasar.

“Semua makanan tersebut mengandung bensin yang besar tapi makanannya kecil.”

Patokannya bukan dari jam makan, tapi berapa banyak makanan yang dikonsumsi.

“Jika seseorang tidak makan malam bukan berarti berat badannya akan turun. Tapi, berapa banyak dia mengisi bensin selama 24 jam? Kalau pagi dan siang hari makannya berlebihan, tapi tidak makan malam, sampai kapan pun berat badannya akan naik. Karena pagi dan siang hari bensinnya sudah berlebihan.”

Sebaliknya, misalnya, pagi dan siang hari tidak makan. Atau puasa tapi tidak sahur, lalu buka puasa hanya makan apel 1 buah selama 7 hari.

“Maka berat badannya tentu akan turun karena hanya sedikit makan. Jadi, Kembali lagi, tergantung apa saja yang dimakan selama 24 jam itu.”

Noverita K. Waldan/Tabloidnova.com



Related Post:

 
Update